JAJANAN MILLENIAL SEHAT DAN BERGIZI
Pada tanggal 26 Juni 2021 telah dilaksanakan kegiatan penjualan makanan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Riau Divisi Perekonomian. Divisi Perekonomian agar HIMAZI lebih maju dan berkreatifitas. Salah satu kegiatan yang dilakukan yaitu penjualan berbagai makanan. Tema yang diangkat dalam kegiatan penjualan makanan yakni “ Jajanan Millenial Sehat Dan Bergizi”.
Tujuan dari kegiatan ini adalah agar masyarakat mudah mendapatkan makanan yang bergizi serta sebagai sarana untuk menyalurkan bakat kewirausahaan mahasiswa jurusan gizi Poltekkes Kemenkes Riau.
Adapun menu makanan yang dijual dalam kegiatan ini yaitu brownies lumer dan pizza goreng. Untuk harga yang ditawarkan dalam kegiatan penjualan ini sangatlah bersahabat bagi kantong mahasiswa yaitu setiap itemnya dijual seharga Rp 5.000. Promosi penjualan dilakukan melalui media snapgram di instagram dan melalui WA Story. Untuk tempat penjualannya ada di dua tempat yaitu di daerah Pekanbaru dan Rokan Hulu.