LOMBA MEMPERINGATI HARI REMAJA INTERNASIONAL HIMPUNAN MAHASISWA GIZI POLTEKKES KEMENKES RIAU
Pekanbaru – pada tanggal 12 sampai dengan 31 Agustus 2021 telah dilaksanakan kegiatan lomba vocal dengan tema Hari Remaja Internasional. Melalui kegiatan lomba vocal suara yang dilaksanakan secara online oleh himpunan mahasiswa gizi poltekkes kemenkes Riau. Dalam kegiatan ini Poltekkes Kemenkes Riau memberi tempat mengaspirasikan bakat. Kegiatan lomba vocal suara memperingati hari remaja internasional ini berlangsung lancar.
Sasaran kegiatan lomba ini dibuka untuk umum dan seluruh Mahasiswa Gizi Poltekkes Kemenkes Riau. Kegiatan ini dilakukan agar generasi muda dapat bisa mengekspresikan dirinya dengan tampil percaya diri dan menjadikan generasi dengan masa kini yang cinta terhadap karya music anak indonesia. Kegiatan ini juga tersalurkan untuk menambah prestasi dengan mendapat sertifikat dan reward agar para peserta semakin semangat lagi untuk menunjukkan bakat mereka.
Kegiatan ini sukses karena kita memiliki panitia dan juri yang terpercaya dalam melakukan proses penilaian tidak melakukan secara subjektif. Para peserta pada saat kegiatan lomba berlangsung mengupload karyanya ke gdrive dan mengupload di instagram dengan menggunakan hastag :
#hmjgizipkr
#hariremajainternasional
#lombavokalhimazi
#poltekkeskemenkesriau
Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menjadi sarana mengasah minat dan bakat mahasiswa selama masa pandemic ini.